Cara Memasang CCTV Di Rumah Paling Mudah

Cara Memasang CCTV Di Rumah

Memasang CCTV dirumah – Tips paling mudah untuk memasang CCTV dirumah bisa Kamu pelajari sendiri. Sangatlah penting memang dalam mengamankan sekitar rumah dari ancaman perampokan dan sebagainya. Rumah merupakan tempat yang sangat berharga, keluarga dan apapun yang bernilai berharga pasti ada didalam rumah. Apa yang akan Kamu lakukan untuk mengamankan semua itu? Bisanya seseorang menggunakan system keamanan untuk mengamankan rumahnya dengan cara memasang CCTV di sekitaran rumahnya.

Garis besar fakta yang harus kamu ketahui yaitu jika angka kriminalitas di Negara ini semakin tinggi. Itulah yang banyak membuat orang-orang merasa was-was akan terjadinya hal itu. Dengan memasang CCTV sedikitnya bisa membantu mencegah kejadian tersebut terjadi. Jika kejadian yang tidak diingnkan terjadi, contohnya adanya pencurian, dengan adanya rekaman CCTV makan dapat dijadikan bukti untuk melaporkannya ke pihak yang berwajib.

Cara Memasang CCTV Di Rumah

Memilih Kamera CCTV

Sebelum Kita berbicara tetang bagaimana cara memasangnya, sebaiknya Kamu harus mengenali dulu bagaimana sih cara memilih kamera CCTV yang baik. Seperti yang Kamu ketahui, kini banyak sekali merk dan jenis CCTV yang sering dilihat dipasaran, dimulai dari harga paling murah sampai dengan harga yang paling mahal. Disitulah tugas Kamu untuk memilih yang sesuai dengan kondisi rumah Kamu sendiri. Jangan terlalu memaksa untuk membeli kamera CCTV yang paling mahal, Kamu juga harus mempertimbangkan budget yang Kamu miliki.

Karakteristik CCTV

Penempatan memang sangat berpengaruh, untuk itu carilah tempat yang menurutmu strategis untuk dipasang CCTV. Kamera CCTV yang cocok dipasang di outdoor dilengkapi weatherproof dan diberikan fasilitas pelindung topi untuk pancaran matahari dan tetesan air ketika hujan.

Kamera outdoor itu mempunyai banyak karakteristik dibandingkan dengan kamera CCTV indoor. Memang kamera CCTV indoor paling banyak digunakan orang-orang, tetapi jika ruangan indoor tidak terlalu gelap maka Kamu usahakan memilih CCTV yang non infrared saja.

Tata Letak CCTV

Nah setelah Kamu mengetahui cara memilih dan karakteristik dari kamera CCTV, maka tentukan penataan letak CCTV untuk dipasang. Misalnya Kamu akan memasang di plafon, dinding atau diletakan secara tersamarkan. Dari peletakan pasang CCTV itulah yang nanti akan berpengaruh. Pastikan letaknya tepat dan zona lingkungannya dapat dipantau. CCTV yang mempunyai dimensi kecil itu cocok untuk penempatan yang ingin disembunyikan. Sedangkan dengan dimensi yang besar sangat besar untuk rekaman yang lebih jelas.

Memasang CCTV

Setelah mengetahui semuanya, maka saat ini yang harus Kamu tau yaitu cara memasangnya.

Berikut adalah cara memasang CCTV dirumah:

  • Langkah pertama yang dibutuhkan yaitu siapkan beberapa perlengkapan. Kamera CCTV, DVR, kabel, bor dan yang lainnya.
  • Setelah peralatan lengkap, saatnya Kamu melakukan perancangan.
  • Kemudian pasang jaringan internet yang support ke DVR di lokasi. Tentukan untuk penempatan DVRnya, yang terpenting adalah DVR di simpan di tempat yang terdapat sirkulasi udara dan jangan disimpan di tempat tertutup.
  • Setelah itu, untuk sitem keamanan maka Kamu perlu menginstal perangkat lunak dengan menghubungkan kebel dari CCTV sampai ke monitor dan DVR.
  • Kamu hubungkan konektor pada DVR dan konfigurasi untuk mengambil sinyal. Sesuaikan dengan kebutuhan
  • Pasang braket dinding dan tempat untuk sekrup. Lalu lakukanlah pengeboran lubang untuk kawat. Kawat tersebut dijalankan melalui lubang dinding sampai ke monitor. Hubungkan CCTV pada sumber tegangan listrik arus searah.
  • Sakelar harus diletakan di tempat yang sangat rahasia.
  • Yang terakhir, pastikan semua kabel tadi terhubung dengan kamera, DVR, monitor dan lainnya.

Jadi apa yang mau di bingungkan lagi? Sangat mudah bukan untuk memasang CCTV di rumah. Cukup dengan Tips Paling Mudah Cara Memasang CCTV Di Rumah tanpa harus memanggil teknisi untuk memasangnya. Ikuti langkah dari awal sampai akhir ya, setelah itu praktekan sendiri. Semoga bermanfaat …

Share This:

Tips Memilih CCTV Berkualitas Terbaik – hanwhatechwincctv.com

Tips Memilih CCTV Murah Terbaik

Tips Memilih CCTV Berkualitas Terbaik

Tips Memilih CCTV Berkualitas Terbaikhanwha techwin cctv. Memilih CCTV yang berkualitas, maka Kamu pasti akan tertarik untuk membelinya kan? Apalagi merasa kalau rumah Kamu rawan sekali terjadi pencurian. Dengan pengawasan kamera CCTV maka dapat membantu melindungi rumah Kamu dari orang yang dicurigai. Kamera CCTV banyak sekali manfaatnya, selain untuk menjaga rumah, memasang CCTV juga bisa membuat keluarga Kamu tetap aman dari kejadian yang tidak diinginkan. CCTV mempunyai fungsi ganda bisa dijadikan sebagai bukti yang akurat dan pencegah terjadinya pencurian yang baik. Tapi banyak orang yang masih bingung dalam memilih CCTV terbaik karena kini banyak sekali fitur-fitur lain, harga, paket CCTV dan membuat Kamu mungkin merasa kesulitan juga. Jadi Kamu harus pintar-pintar mempertimbangkan dalam memilih CCTV terbaik. (hanwha techwin cctv)

Faktor yang harus Kamu pertimbangkan dalam memilih CCTV terbaik

  • CCTV Kabel

CCTV untuk pengawasan di rumah mempunyai dua tipe. Tipe yang pertama adalah kabel dan yang kedua nirkabel/wireless. Maksudnya system kabel itu adalah mirip dengan system lisrik yang ada di rumah Kamu, sementara nirkabel itu bekerja dengan daya baterai dan menggunakan sinyal wireless. Dari kedua tipe tersebut mempunyai keuntungan-keuntungan tersendiri. Jika kamu memasang CCTV kabel maka akan lebih stabil dan mempunyai kualitas sinyal yang sangat baik dan tentunya tidak akan ada konflik dengan perangkat nirkabel lainnya yang Kamu pasang. Sedangkan CCTV wireless dapat menguntungkan Kamu karena tidak ribet, mudah sekali dipasang, mudah disembunyikan dan murah jika ingin membeli lagi atau mengantinya. Tapi perangkat nirkabel seperti telepon wireless bisa menghambat sinyal sehingga kualitas gambar yang direkam menjadi kurang jernih.

 

  • CCTV Indoor dan Outdoor

Jika memang Kamu mempunyai budget yang cukup, maka kamera outdoor dan tahan segala cuaca bisa dipasang di luar atau jendela lantai dasar. Kamu bisa memilih CCTV kubah yang bisa tahan dengan hujan dan mempunyai heater untuk daerah yang bersuhu dingin

 

  • Format Rekaman Video

DVR adalah system kamera yang akan merekam video yang Kamu pasang. Dari DVR tersebut akan ke harsidk, sehingga sangat cepat dan gampang jika Kamu ingin mengecek hasil rekamannya.

 

  • Akses Virtual

System kamera CCTV untuk di rumah kini banyak menawarkan akses online. Dengan akses online maka Kamu bisa melihat langsung dengan smartphone yang dimiliki.

 

  • Harga CCTV dan Biaya Pesasangan

Di dalam dunia CCTV ada istilah “Kualitas berbanding lurus dengan harga”. Jika Kamu menginginkan kualitas gambar yang baik, maka harga juga akan mempengaruhinya.

 

  • Paket CCTV

Beberapa paket murah biasanya menawarkan cakupan yang sangat lengkap. Ini bisa memungkinkan Kamu bisa mengatur dan melihat rekaman di smartphone. (hanwha techwin cctv)

Tips memilih paket CCTV

Hal ini yang harus Kamu pertimbangkan ketika membeli paket CCTV

  1. Jumlah dan saluran

Biasanya dalam paket CCTV mempunyai jumlah kamera dan saluran yang sesuai dengan kapasitas DVR. DVR yang mempunyai 4 saluran dapat terhubung 4 kamera.

 

  1. Infrared

Kamera dengan infra merah mampu melihat dan merekam ruangan dalam keadaan gelap. Jangkauannya bervariasi, dan pastikan Kamu memilih paket CCTV yang nisibilitas malam yang baik agar bisa bekerja dengan baik juga.

 

  1. Kapasitas DVR

DVR mengacu kepada kemampuan untuk menyimpan suatu rekaman yang diambilnya, ketika hard drive penuh maka file yang awal tadi bisa Kamu timpa.

Dan keuntungan Kamu memakai kapasitas yang lebih besar dapat memungkinkan Kamu bisa melihat rekaman yang lebih lama.

 

  1. Kualitas Gambar

Dalam kualitas gambar yang direkam oleh CCTV itu diukur dalam satuan TV lines. Ini semua mengacu kepada jumlah garis horizontal dan garis vertical keseluruhan gambarnya. Semakin tinggi angkanya maka gambar yang ditangkap juga semakin jelas.

 

  1. Konektivitas Mobile

Jika ada fitur konektivitas mobile, maka rekaman CCTV bisa tersambung ke jaringan Wifi. Jadi disini Kamu bisa login menggunakan handphone untuk dapat melihat live dari kamera yang Kamu pasang.

Sistem CCTV saat Kamu pilih sebaiknya seseuaikan dengan budget yang Kamu punya. Tata letak CCTV, lingkungan tempat tinggal, cuaca dan factor lainnya juga Kamu sesuaikan. Carilah apa yang Kamu inginkan dengan anggaran yang tersedia, setelah itu cari beberapa benda yang paling mendekati harganya. Kamu juga bandingkan system yang berbeda tetapi dengan kisaran harga yang sama. Yang pasti Kamu harus mempelajari fitur baik kelebihan ataupun kekurangan dari yang ditawarkan. Terus cari sampai Kamu benar-benar menemukan salah satu yang paling mendekati dengan harga CCTV yang sesuai dengan budget Kamu. Coba cek hanwha techwin cctv !

 

Baca juga : 6 Titik Lokasi Terbaik Untuk Memasang CCTV di Rumah

 

 

Share This: